Bupati Siak Pimpin Rapat Persiapan Asean BMX Champions
Add caption |
SIAK, riaueditor.com- Bupati Siak Drs H Syamsuar, M.Si memimpin Rapat Persiapan Asian BMX Championship yang akan diselenggarakan di Kabupaten Siak, 8-9 November 2014 mendatang.Hadir dalam rapat ini Ketua PB ISSI Pusat, Edmundo Simorangkir, Ketua KONI Siak Drs H Amzar, Utusan UCI dan ACC Asia, Asisten I H Fauzi Asini, M.Si, pejabat Siak beserta unsur pengurus lainnya.
Dalam kesempatan itu Bupati Siak mengharapkan agar seluruh pengurus yang bergerak dan yang akan menggerakkan kegiatan Absen BMX Championahip agar benar-benar mempersiapkan dengan matang segala hal yang berhubungan dengan kegiatan ini. Terutama tempat pemondokan Atlit, lokasi pertandingan, keamanan, konsumsi dan fasilitas lainnya yang dibutuhkan dalam kegiatan ini.
Selanjutnya Bupati berharap pada saat berjalannya kegiatan Asean BMX Championsip nanti dapat lancer tanpa kendala berarti, mulai dari pembukaan sampai pada penutupan.
Bupati mengingatkan kepada instansi terkait dalam pemasangan baliho kegiatan Asean BMX ini agar memasang sesuai dengan tempat yang telah ditentukan, "Jangan terlalu norak dan berlebihan sehingga menggangu keindahan dan pemandangan," sebut Syamsuar.
Bupati berharap tidak ada lagi kendala, dalam arti sudah tertata sebaik mungkin, sehingga proses pertandingan ini nantinya berjalan dengan baik sesuai apa yang diharapkan.(man)
sumber = http://siakbmxchampionships.com/